Nyoba Video 360 di Bus HotRod 4G XL

Kayanya kalau diperhatikan, akhir-akhir ini perusahaan telco (telekomunikasi) mulai fokus ke lebih dari sekadar jualan produk. Layanan baru sampai content yang menarik jadi andalan opereator terkemuka di Indonesia. Makanya saya lumayan semangat ketika XL mengundang saya mencoba VIP Bus untuk layanan HotRod 4G XL.

Seru-seruan bareng rekan-rekan blogger lain di bus HotRod 4G XL? Count me in!

VR dan 360 Video

Salah satu hal yang saya coba di bus HotRod 4G XL adalah VR alias Virtual Reality. Dengan VR ini, nonton video 360 jadi serasa nyata. Dengan menggunakan Cardboard yang berfungsi sebagai headset VR, saya jadi bisa nonton video YouTube yang memang punya fungsi 360 atau content VR lain dengan nyaman.

Nggak cuma itu, bus HotRod 4G XL juga kasih penggunanya kesempatan untuk jadi bagian dari penggemar video 360. Kalau kamu berkesempatan mencoba bus ini, kamu juga bisa bikin Video Xtreme HD 360 plus upload hasil videonya langsung ke YouTube.

Coba bayangin: bisa seru-seruan sama temen-temen di bus, direkam dengan kamera video 360, terus bisa ajak temen-temen yang tidak ikut untuk turut menikmati pengalamannya. Sounds cool?

Banyak Layanan dan Fitur Lain

Kalau VR dan video 360 sudah cukup untuk bikin kamu tertarik, maka deretan layanan lain yang juga tersedia di bus ini akan bikin kamu makin semangat. Selain VR dan video 360, bus ini juga dilengkapi Wi-Fi 4G. Kamu juga bisa menikmati jaringan 4G XL di sepanjang perjalanan.

Bus HotRod 4G XL punya kapasitas 20 orang. Selama perjalanan, kamu juga bisa karaokean via jaringan 4G XL. Kerennya lagi, bus yang punya rute Senayan City – FX Senayan – Jalan Jendral Sudirman – Grand Indonesia ini bukan cuma buat blogger atau undangan lho.

Kalau kamu dan teman-teman kamu tertarik buat ikutan coba bus ini, kamu bisa reservasi bus HotRod 4G XL langsung lewat Whatsapp dan SMS ke 0859 46 200 240. Kamu juga bisa follow @XL123 di Twitter, terus DM adminnya untuk reservasi. Busnya sendiri tersedia mulai jam 10.00 sampai 19.00 WIB.

Kalau sudah coba, jangan lupa share pengalaman kamu ya. Bisa komen di bawah ini atau mention saya di @AryMozta lewat Twitter. Have fun!

1 Comment

Leave A Reply

Navigate